Cara Transfer Domain dari Namecheap ke Akun Namecheap Lain

Tutorial cara transfer domain dari akun Namecheap ke akun Namecheap lain dibuat karena teman di facebook menanyakan hal ini.

Sehinggan saya buat tutorialnya, siapa tau bermanfaat untuk teman-teman lainnya. Ini bisa digunakan juga bagi Anda yang beli domain menggunakan jasa beli domain murah di Namecheap.

Saran saya jika beli domain dari penyedia jasa beli domain di Namecheap ada baiknya tunggu lebih kurang 1 (satu) minggu.

Cara Transfer Domain dari Akun Namecheap ke Akun Namecheap lain

Langkah Pertama

Silahkan login ke akun Namecheap menggunakan akun Anda. Kemudian klik tombol “Manage” pada domain yang akan di transfer atau di pindahkan.

Pada halaman domain details klik tab “Sharing & Transfer“.

Pada halaman “Sharing & Transfer” pada bagian “Change Ownership

Fokuskan ke “new owner” silahkan masukan email atau username yang akan menjadi pemilik baru dari domainnya lalu kili tombol “change

Kemudian akan muncul pop up untuk memastikan atau mengkonfirmasi transfer domain dengan meminta password akun Namecheap Anda selanjutnya klik “Change“.

Langkah Kedua

Silahkan keluar atau logout dari Akun Namecheap yang domainnya sudah ditransfer.

Dilangkah kedua ini silahkan masuk ke email yang digunakan sebelmnya yang menjadi akun baru yang menerima domain.

Buka link yang terdapat pada email tersebut dan silahkan masuk jika sudah memiliki akun Namecheap dan atau jika belum punya bisa mendaftar terlebih dahulu.

Setelah masuk ke dalam akun Namecheap silahkan klik “Accept “.

Penutup

Sampai disini tutorial cara transfer domain antara Akun di Namecheap ke Namecheap lain. Jika ada yang perlu didiskusikan silahkan meninggalkan pesan di kolom komentar dibawah ini.

Penyedia domain tidak hanya Namecheap saja, apabila ingin beli domain atau hosting bisa mengunjungi halamanpromo. Dihalaman tersebut terdapat beberapa rekomendasi jasa penyedia domain dan hosting yang direkomendasikan.



Related Post :



Related Post :


Avatar of A Adi Putra

Saya sudah menggunakan WordPress mulai tahun 2013 dan menjadi Speed Optimizer sejak tahun 2019 lalu . Sedang mendalami teknik optimasi server dan website supaya mendapatkan hasil optimasi yang maksimal.

2 pemikiran pada “Cara Transfer Domain dari Namecheap ke Akun Namecheap Lain”

  1. mas ganteng, nanya dong…aku udah pake tutorial ini buat mindahin ke akun namecheap yg baru…terus prosesnya apa langsung atau nunggu berapa hari…setelah di accept

    Balas

Tinggalkan komentar